loading...

Kamis, 12 Oktober 2017

Mengenal variabel di Python


Variabel adalah suatu pengenal di dalam kode program yang berfungsi untuk menyimpan nilai yang berasal dari salah satu tipe data.
Variabel dalam python tidak perlu di deklarasikan terlebih dahulu.

Aturan dalam pembuatan variable: 
  • Nama variable harus menggunakan huruf, underscore(_), atau angka
  • Tidak boleh diawali dengan angka dan spesial karakter
  • Nama variable tidak boleh menggunakan kata kunci (keyword) yang sudah didefinisikan di dalam python

Bentuk Umum:
variable = nilai


Mari kita buat kode sederhananya.
Code : variabel.py
def main():
    #membuat variabel
    x = 10
    y = 2.34
    z = x * y
    bahasa = 'Python'
    kalimat = 'Pemrograman Python'
    
    #menampilkan nilai variabel ke layar
    print(x)
    print(y)
    print(z)
    print(bahasa)
    print(kalimat)
    
if __name__ == "__main__":
    main()

Memasukkan data
Di python 3, untuk menginput data hanya menggunakan fungsi input(), dimana nilai yang dihasilkan adalah teks (string).
Code : input-string.py
def main():
    #membuat prompt untuk tipe data string
    nama = input("Masukkan nama anda : ")
    
    #membuat prompt untuk tipe data karakter
    karakter = input("Masukkan sebuah karakter : ")
    
    #menampilkan nilai variabel
    print("Halo", nama, ", apa kabar? ")
    print("Karakter yang dimasukkan: '", karakter, "'")
    
if __name__ == "__main__":
    main()

Memasukkan bilangan

Untuk memasukkan data bilangan bulat(integer) maupun riil(float), kita harus mengkonversikan ke tipe bilangan bulat maupun riil yang diinginkan.
  • Bilangan Bulat (integer)
Code : input-integer.py
def main():
    #membuat prompt untuk bilangan integer
    bilbulat = int(input("Masukkan bilangan bulat : "))
    
    #menggunakan variabel untuk melakukan perhitungan
    hasil = bilbulat + 1
    
    #menampilkan variabel
    print("Bilangann yang dimasukkan adalah %d" %bilbulat)
    print("%d + 1 = %d" %(bilbulat, hasil))
    
if __name__ == "__main__":
    main()

  • Bilangan Riil (float)
Code : input-float.py
def main():
    #membuat prompt untuk tipe data float
    bilriil = float(input("Masukkan bilangan riil : "))
    
    #menggunakan variabel untuk melakukan perhitungan
    hasil = bilriil * 2
    
    #menampilkan nilai variabel
    print("Bilangan yang dimasukkan adalah : %f" %bilriil)
    print("%f * 2 = %f" %(bilriil, hasil))
    
    #menampilkan dua angka desimal di belakang koma
    print("%.2f * 2 = %.2f" %(bilriil, hasil))
    
if __name__ == "__main__":
    main()


Note: Untuk menampilkan angka desimal dibelakang koma, ganti format %f menjadi %.2f. Kode diatas bisa didownload di sini


Sumber : Buku "Mudah belajar python untuk aplikasi desktop dan web"

1 komentar:

  1. Ku Tuliskan ...!: Mengenal Variabel Di Python >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Ku Tuliskan ...!: Mengenal Variabel Di Python >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Ku Tuliskan ...!: Mengenal Variabel Di Python >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK mR

    BalasHapus